
Dunia teknologi sudah berkembang dengan sangat pesatnya. Sekarang ini sudah hadir teknologi baru yang bernama Virtual Reality atau dikenal juga dengan sebutan VR.
Teknologi satu ini memungkinkan seseorang merasakan pengalaman masuk ke dunia virtual yang lebih nyata. Hal seperti ini dulunya hanya bisa ditemukan di adegan film saja, namun sekarang semua itu sudah terwujud dan memungkinkan dirasakan oleh semua orang.
Untuk menikmati teknologi Virtual Reality atau VR ini sendiri Anda butuh perangkat tambahan bernama kacamata VR. Produk kacamata VR sudah bisa dibeli secara bebas di pasaran, baik di toko elektronik ataupun toko online.
Beberapa vendor sudah menghadirkan produk VR dengan kualitas terbiak, dan pastinya dengan banderol harga yang bervariasi. Bagi Anda yang sedang mencari kacamata VR terbaik bisa simak ulasan di bawah ini.
Seperti yang kita tahu, sudah banyak vendor yang berlomba-lomba untuk menciptakan produk kacamata VR. Termasuk juga vendor ternama di dunia teknologi, seperti Samsung, Razer, Xiaomi dan lain sebagainya.
Daftar Kacamata VR Terbaik dan Berkualitas Bagus
Adapun beberapa rekomendasi kacamata VR terbaik dengan kualitas bagus selengkapnya, sebagai berikut:
-
Samsung Odyssey+
Pilihan produk kacamata VR terbaik yang pertama datang dari brand Samsung dan diberi nama Samsung Odyssey+. Produk VR satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya, pastinya Samsung sangat memperhatikan kualitas dari setiap produk besutannya.
Samsung membekali produk kacamata VR-nya ini dengan layar AMOLED yang super jernih. Layar tersebut punya resolusi 2.880 x 1600 piksel dan punya pilihan refresh rate 60 Hz dan 90 Hz.
Dukungan spesifikasi layar yang canggih tersebut membuat Samsung Odyssey+ mampu menghasilkan tampilan yang jernih dan nyaman dipandang.
Dilengkapi pula dengan Cortana yang nantinya bisa kamu gunakan untuk mengontrol PC ataupun saat ingin berbicara dengan player lain.
Baca : Tips Memilih Kacamata VR yang Nyaman dan Awet
-
Razer OSVR
Berikutnya ada produk kacamata VR unggulan dari brand Razer yakni diberi nama Razer OSVR. Razer sendiri merupakan salah satu brand yang khusus menghadirkan produk pendukung aktivitas gaming.
Mulai dari smartphone gaming, keyboard gaming, mouse gaming, PC gaming, hingga perangkat headset VR. Razer OSVR memang dirancang khusus untuk memaksimalkan aktivitas gaming bagi penggunanya.
Produk Razer OSVR termasuk salah satu kacamata VR yang support dengan berbagai platform, baik itu platform Android, Windows, hingga Linux. Fitur-fitur unggulan juga sudah disematkan di dalamnya, sehingga akan sangat memanjakan para pemainnya.
Desainnya juga tampak sangat keren dengan bodinya yang kuat serta tahan lama.
-
Sony Playstation VR
Berbicara brand Sony, sebagian besar dari Anda mungkin langsung teringat dengan perangkat konsolnya yang fenomenal. Hingga sekarang ini setidaknya sudah ada 4 generasi konsol Play Station dari Sony yang dijual di pasaran, yakni PS1, PS2, PS3 dan juga PS4.
Dan beberapa waktu ke depan Sony juga akan mulai menjual Play Station seri ke-5, namun terbatas untuk beberapa negara saja.
Selain produk konsol Play Station, Sony juga menghadirkan produk baru untuk menjaga eksistensinya di dunia gaming. Mereka merilis perangkat VR bernama Sony Playstation VR.
Dengan produk kacamata VR ini pengguna akan dibuat nyaman dan seru saat memainkan game. Dibekali dengan refresh rate 120, akan membuat tampilan game tampak sangat nyata.
-
Oculus Go
Kalau Anda mencarinya produk kacamata VR yang tetap bisa digunakan meski tanpa terhubung ke perangkat PC, maka Oculus Go ini bisa dijadikan pilihan. Oculus Go ini sendiri dibekali dengan fitur unggulan sehingga akan sangat memanjakan para penggunanya.
Dibekali dengan layar LCD beresolusi 2560 x 1440 piksel, Oculus Go mampu menampilkan kualitas grafis yang menakjubkan.
Kacamata VR Oculus Go memang dihadirkan bukan khusus untuk bermain game, melainkan lebih cocok untuk aktivitas nonton film. Akan tetapi, bukan berarti perangkat kacamata VR satu ini sama sekali tidak bisa digunakan untuk main game.
Beberapa game yang tidak memerlukan fitur room-scralling tetap bisa dimainkan dengan Oculus Go.
-
Microsoft Hololens
Kali ini ada perusahaan Microsoft yang juga tidak mau kalah dengan menghadirkan produk VR yakni diberi nama Microsoft Hololens. Produk satu ini bisa langsung Anda beli melalui situs resmi Microsoft dengan harga yang lumayan mahal, yakni mencapai Rp 40 jutaan.
Tidak heran, pasalnya Microsoft Hololens ini merupakan komputer holografik mandiri pertama di dunia.
Dengan fitur canggih yang ada di dalamnya, memungkinkan Microsoft Hololens ini untuk memberikan pengalaman main game atau nonton film yang luar biasa.
Microsoft Hololens hanya menyediakan layanan dukungan dalam Bahasa Inggris saja, sehingga akan cukup menyulitkan bagi beberapa pengguna yang tidak mengerti Bahasa Inggris.
Jika berniat membeli prodik VR ini, ada beberapa persyaratan yang harus Anda penuhi. Salah satunya adalah Anda harus sudah berumur lebih dari 14 tahun.
-
HTC Vive Cosmos
HTC Vive Cosmos juga menjadi salah satu produk kacamata VR terbaik yang dikembangkan oleh brand HTC. Perangkat kacamata VR satu ini memang dihadirkan khusus untuk memaksimalkan aktivitas gaming yang seru.
Anda akan merasakan pengalaman bermain game yang luar biasa, tentunya akan membuat Anda ketagihan menggunakannya. Produk VR ini sendiri ditawarkan dengan harga sekitar Rp 15 jutaan per paket.
HTC sudah membekali perangkat VR-nya ini dengan berbagai fitur unggulan, salah satunya adalah fitur Seix-degree-of-freedome atau yang dikenal dengan sebutan 6DoF. Fitur satu ini memungkinkan mendeteksi posisi pengguna saat menggunakannya di sebuah ruangan.
Berbagai gerakan bisa dideteksi, baik itu saat berjalan, duduk, berdiri atau yang lainnya. Sementara untuk bagian depannya dibekali dengan layar LCD dengan resolusi 2880 x 1700 piksel, tentunya akan memanjakan Anda dengan tampilan grafis menakjubkan.
-
Oculus Rift S
Dan pilihan perangkat kacamata VR paling bagus yang terakhir yakni bernama Oculus Rift S. Agar penggunaanya lebih optimal, Anda perlu memasangkan Oculus Rift S ini bersama perangkat PC atau laptop.
Spesifikasi yang diusungnya terbilang cukup tinggi, sehingga mampu memberikan kualitas gambar yang luar biasa. Untuk layarnya sendiri didukung dengan panel LCD dengan resolusi 2560 x 1440 piksel, serta dengan refresh rate 80Hz. Dengan spesifikasi layar tersebut pengguna akan dimanjakan dengan tampilan grafis yang jernih dan memukau.
Tidak hanya dukungan spesifikasi yang mumpuni, Oculus Rift S juga dibekali dengan dukungan software terbaik terbaik dikelasnya. Salah satunya adalah Oculus Store yang menyediakan berbagai produk khusus bagi pengguna.
Berbagai jenis game VR support dengan produk Oculus Rift S ini. Produk tersebut sudah tersebar di Indonesia dan bisa dengan bebas Anda beli, baik melalui toko offline maupun marketplace online.
Baca juga : Jurusan DKV Universitas Negeri? Disini Info Kampusnya!
Itulah tadi beberapa pilihan produk kacamata VR terbaik dengan kualitas bagus bisa Anda jadikan pilihan. Semoga informasi di atas bermanfaat.