
Sebenarnya, men-desain rumah gratis bisa Anda lakukan offline dengam bantuan aplikasi ataupun online, dengan mengakses website.
Di artikel Desaintemplate.com kali ini, kita akan fokus pada poin kedua, yakni mendesain rumah online dengan mengakses website. Kami akan berikan 10 rekomendasi website untuk desain rumah online gratis!
Mengapa harus mendesain rumah secara online?
Di zaman yang makin maju seperti sekarang ini, ternyata masih banyak orang yang tidak suka memasang aplikasi, baik di laptop ataupun gadget mereka (android ataupun iOS).
Hal ini bisa terjadi dikarenakan berbagai macam alasan seperti memori penuh, minimnya informasi tentang aplikasi apa saja yang bagus, bahkan ada sebagian dari merea yang tidak tau cara menginstal aplikasi.
Ada juga yang beralasan karena sistem operasinya tidak mendukung untuk dinginstall aplikasi desain rumah gratis yang mereka inginkan.
Untuk itu, beberapa orang lebih menyukai menggunakan website desain rumah gratis online untuk membuat rancangan desain rumah impiannya maupun rancang bangun lainnya.
Website-website tersebut memiliki berbagai macam keuntungan yang tentunya bisa membantu dan memudahkan Anda dalam merealisasikan rumah impian!
10 Website Desain Rumah Gratis Terbaik 2022
Apa saja website untuk desain rumah gratis? Berikut listnya!
1. SketchUp Free
Siapa yang tidak kenal dengan platform desain rumah yang satu ini? SketchUp Free adalah desain rumah gratis online maupun offline yang sangat populer karena penggunannya sangat mudah. Hanya ada dua unsur yang ada dalam SketchUp yaitu garis dan bidang.
Namun, dari garis dan bidang inilah banyak sekali desain rumah yang rumit bisa dibuat dengan cepat. Adanya berbagai fitur gambar yang lengkap juga sangat membantu Anda membuat desain rumah yang Anda inginkan.
Anda bisa mulai menggunakannya untuk melakukan editing desain rumah online gratis dengan mudah. Jangan lupa untuk mendaftar dan membuat akun terlebih dahulu agar dapat menyimpan dan membuka hasil desain Anda.
Baca juga : 9 Aplikasi Desain Rumah Android Offline & Online 2022
2. Planner 5D
Desain rumah gratis online berikutnya adalah Planner 5D. Anda bisa menggunakan situs ini tidak hanya di laptop tetapi juga di ponsel Android Anda.
Planner 5D bisa Anda dapatkan secara online melalui websitenya. Kelebihan dari Planner 5D adalah user friendly sehingga pengguna tanpa pengalaman pun juga bisa menggunakannya dengan mudah.
Fitur yang ada didalamnya juga cukup lengkap bahkan bisa digunakan sebagai alternatif platform yang mahal dan rumit seperti AutoCAD.
Kelebihan menggunakan desain rumah gratis online ini yaitu Anda tidak perlu membangunnya dari awal karena disediakan catalog built-in yang menyediakan berbagai item untuk melengkapi bangunan rumah Anda.
Planner 5D menyediakan perspektif dari segi dua dimensi dan tiga dimensi serta tampilan grafisnya yang detail menambah kesan realisme-nya.
3. HomeByMe
HomeByMe merupakan platform terkenal untuk mendesain rumah dan juga mendekorasi desain interior yang Anda suka.
Ada berbagai jenis pilihan furnitur dan aksesoris yang diawarkan dalam HomeByme dan cukup lengkap untuk membuat tema ruangan Anda amenjadi lebih menarik.
Dalam platform ini, Anda juga bisa melihat tampilannya secara 3D sehingga seakan-akan berada di dalam rancangan desain yang Anda buat.
4. Roomstyler 3D Home Planner
Roomstyler 3D Home Planner adalah situs desain rumah online gratis yang banyak dipakai oleh penggunanya serta cocok untuk pemula.
Walaupun gratis, situs ini menyediakan layanan dan fitur yang lengkap untuk membuat desain rumah menjadi lebih memukau karena adanya berbagai ornamen serta berbagai macam tekstur dan warna yang bisa Anda pilih.
Jika memakai situs ini, Anda sebaiknya mendaftar terlebih dahulu agar bisa mendapatkan keuntungan yaitu mengeksport dan menyimpan hasil desain yang telah dibuat.
5. Home Design 3D
Aplikasi atau situs desain rumah online gratis satu ini cocok digunakan baik untuk pemula maupun profesional seperti arsitektur. Anda bisa membuat desain rumah secara 2D kemudian melihatnya dengan perspektif 3D untuk memberikan pengalaman lebih nyata.
Selain mendesain rumh, Anda juga bisa mendekorasi interior dengan menambahkan furnitur yang disajikan secara lengkap mulai dari meja, kursi, pintu, pot tanaman, dsb.
Desain yang telah dibuat juga bisa disimpan, diexport, dan dibagikan dengan Home Design 3D Community.
6. IKEA Home Planner Tools
Bagi Anda yang menyukai desain interior, maka sangat cocok jika menggunakan situs yang satu ini. Dalam situs ini, Anda bisa mendekorasi dapur, ruang makan, kamar mandi, kamar tidur secara 2D dan 3D.
Fitur-fitur untuk mendekorasi ruangan tersebut berasal dari catalog produk IKEA sehingga situs ini sangat cocok bagi Anda yang ingin memastikan peletakan furnitur dan menentukan tema dalam sebuah ruangan sebelum Anda membelinya produknya.
Selain itu, dengan situs ini, Anda bisa memperkirakan berapa biaya yang harus dikeluarkan melaui desain rumah online gratis tersebut.
7. Autodesk Homestyler
Situs ini cocok digunakan bagi seorang profesional karena item-item yang ada sangat lengkap. Namun, tidak menutup kemungkinan cocok juga untuk pemula karena tampilannya yang user friendly seperti adanya drag dan drop yang memudahkan Anda mendesain.
Tidak hanya untuk desain rumah interior, situs ini bisa untuk desain exterior, bangunan apartemen, hingga sebuah gedung.
Platform ini berbasis web sehingga Anda tidak perlu mendownload aplikasinya terlebih dahulu. Adapun untuk penampakan tampilannya tersedia untuk 3D.
8. FloorPlaner Online
Aplikasi online selanjutnya yaitu FloorPlaner Online. Sama seperti situs lainnya, FloorPlaner adalah tool gratis yang menyediakan layanan untuk membuat desain dan denah rumah dengan mudah.
Tak hanya itu, situs ini bisa digunakan oleh para profesional untuk membuat desain interior dengan tampilan visual yang tampak seperti nyata sehingga kini ide desain rumah tidak hanya berada di kepala Anda tapi dapat divisualisasikan dengan baik menggunakan situs ini.
9. Smart Draw
Situs berikutnya yaitu Smart Draw. Sesuai dengan namanya, situs ini menyediakan visual grafis yang yang baik dan pintar karena didalamnya disediakan chart, timelines, flow chart, dan chart marketing.
Oleh sebab itu, situs ini biasa dipakai oleh profesional karena tampilannya yang detail sehingga desain apapun yang ada dalam pikiran dapat tersalurkan dengan baik menggunakan Smart Draw ini.
10. Roomle
Roomle adalah salah satu situs desain rumah gratis dengan tampilan 3D dan AR. Semua fasilitas yang berupa item, furnitur, dan berbagai macam fitur lainnya bisa Anda gunakan secara penuh jika Anda mendaftar terlebih dahulu.
Dengan menggunakan situs ini, Anda tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk mendownloadnya sehingga lebih praktis digunakan.
Baca juga : Inilah 7 Aplikasi Desain Rumah PC Terbaik 2022
Jasa Desain Rumah Online Gratis
Menggunakan jasa desain rumah online gratis tidak banyak Anda temukan. Hal ini karena menjadi seorang arsitek tentu bukanlah perkara yang mudah. Anda harus meluangkan pikiran, tenaga, dan waktu untuk membuat desain rumah yang sesuai dengan keinginan.
Oleh sebab itu, jasa desain rumah online gratis yang biasa ditemukan di internet hanya dapat memberikan konsultasi secara gratis ataupun denah rumah yang sederhana.
Namun, hal itu juga bisa memberikan Anda inspirasi untuk membuat rumah. Selain itu, Anda bisa mencari buku atau melakukan survei di perumahan yang ada di sekitarmu.
Demikian 10 website desain rumah gratis yang bisa Anda dapatkan dengan mudah untuk membangun, mendekorasi, dan merenovasi rumah yang Anda inginkan.
Oh iya, tools-tools ini bisa juga digunakan sebagai senjata jasa desain rumah online gratis kepada rekan-rekan ataupun sahabat Anda.
Karena jasanya gratis, maka tools-nya pun gratisan dong. Hehehehe. :’)
Selamat mencoba!